News

Bagnaia Menangi Sprint MotoGP Jepang 2024, Marquez Ketiga

10 Oct 2024 by Author
photo

Jepang – 5 Oktober 2024 – Francesco Bagnaia tampil sebagai pemenang Sprint Race MotoGP Jepang yang berlangsung Sabtu 5 Oktober 2024 siang WIB di Sirkuit Motegi.

Bagnaia langsung melesat ke posisi pertama setelah start. Pedro Acosta dan Enea Bastianini mengeker di belakangnya.

Bagnaia dan Acosta kemudian melesat meninggalkan para pesaingnya. Keduanya berjarak lebih dari setengah detik dari pembalap-pembalap lain.

Rider Gresini Racing Marc Marquez berhasil melewati Jorge Martin di lap kedua. Ini membuat Marquez naik ke posisi kelima.

Acosta yang terus menempel Bagnaia berhasil melewati pembalap asal Italia itu pada lap ketiga. Acosta pun memimpin balapan diikuti oleh Bagnaia.

Acosta terus memimpin balapan dengan delapan lap tersisa. Di sisi lain, Bastianini perlahan mulai mendekati posisi Bagnaia di rombongan terdepan.

Marquez yang berada di posisi keempat berjarak cukup jauh dengan tiga pembalap di depan. Marquez berjarak hingga 1,272 detik dari Bastianini yang berada di urutan ketiga.

Nahas, Acosta yang sedang memimpin balapan justru mengalami crash. Ia jatuh saat melahap tikungan tujuh ketika balapan tersisa empat lap lagi.

Nasib nahas yang dialami Acosta membuat Bagnaia naik ke posisi pertama. Ia diikuti oleh Bastianini, Marquez, dan Jorge Martin.

Persaingan untuk memperebutkan podium antara Bastianini dan Marquez memanas di dua lap tersisa. Keduanya saling salip untuk memperebutkan posisi kedua di Sprint Race MotoGP Jepang.

Namun, Bastianini bisa mempertahankan posisi kedua dari gangguan Marquez. Bagnaia keluar sebagai juara diikuti Bastianini dan Marquez di posisi tiga besar.

PosRiderNatTeam
1Francesco BagnaiaITADucati Lenovo (GP24)
2Enea BastianiniITADucati Lenovo (GP24)
3Marc MarquezSPAGresini Ducati (GP23)
4Jorge MartinSPAPramac Ducati (GP24)
5Franco MorbidelliITAPramac Ducati (GP24)
6Fabio Di GiannantonioITAVR46 Ducati (GP23)
7Alex MarquezSPAGresini Ducati (GP23)
8Jack MillerAUSRed Bull KTM (RC16)
9Maverick ViñalesSPAAprilia Factory (RS-GP24)
10Marco BezzecchiITAVR46 Ducati (GP23)
11Raul FernandezSPATrackhouse Aprilia (RS-GP24)
12Fabio QuartararoFRAMonster Yamaha (YZR-M1)
13Luca MariniITARepsol Honda (RC213V)
14Johann ZarcoFRALCR Honda (RC213V)
15Augusto FernandezSPARed Bull GASGAS Tech3 (RC16)
16Alex RinsSPAMonster Yamaha (YZR-M1)
17Lorenzo SavadoriITAAprilia Factory (RS-GP24)
18Remy GardnerAUSMonster Yamaha (YZR-M1)
 Joan MirSPARepsol Honda (RC213V)
 Aleix EspargaroSPAAprilia Factory (RS-GP24)
 Pedro AcostaSPARed Bull GASGAS Tech3 (RC16)
 Takaaki NakagamiJPNLCR Honda (RC213V)
 Brad BinderRSARed Bull KTM (RC16)

Scroll to Top